Categories: Sekadau

Foskuskan Tiga Dokter Spesialis

KalbarOnline, Sekadau – Plt Direktur RSUD Sekadau, Henri Alpius SKM menyambut baik rencana Kemenkes untuk mengirimkan dokter spesialis di Sekadau. Hendri bahkan mereques tiga dokter spesialis yang sangat-sangat dibutuhkan rumah sakit tipe C tersebut.

“Yang paling dibutuhkan adalah dokter bedah, obgyn dan dokter spesialis penyakit dalam,” kata Henri.

Memang saat ini ketiga dokter spesialis itu sudah ada di Sekadau. Namun karena jumlah pasien yang cukup banyak, mereka kerap kwalahan menangani pasien.

“Jadi ini harus menjadi fokus kita,” timpalnya.

Terkait dengan dokter spesialis lain, Henri juga mengaku sangat membutuhkannya.

“Soal fasilitas, kami dari RSUD Sekadau akan berusaha semaksimal mungkin agar para dokter itu bisa bekerja dengan nyaman,” tekadnya.

Selama ini, pihak RSUD Sekadau sudah menjalin kerjasama dengan Fakultas Kedokteran Universitas Hasanudin Makasar dalam penempatan dokter spesialis. Seluruh dokter spesialis dasar sudah terisi dengan dokter kontrak dari Unhas.

“Tapi kita juga masih membutuhkan tambahan. Makanya kita menyambut baik adanya dokter dari Kementerian Kesehatan itu,” tukas Henri. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Dekranasda Kapuas Hulu Juara Harapan 2 Parade Mobil Hias Tingkat Nasional

KalbarOnline, Solo - Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan bersama Ketua Dekranasda Kapuas Hulu, Angeline Fremalco…

21 mins ago

Mobil Hias Replika Tanjak Motif Corak Insang Pikat Warga Solo

KalbarOnline, Solo – Iringan mobil hias menampilkan replika Tanjak bermotif Corak Insang khas Melayu Pontianak…

32 mins ago

Sebelum atau Sesudah Makan? Begini Aturan Minum Obat Maag yang Benar

KalbarOnline, Pontianak – Salah satu petugas medis di RSUD Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

34 mins ago

Kalbar Tampilkan Live Musik Sape di Parade Mobil Hias Kriya Kota Solo

KalbarOnline, Solo - Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) menjadi salah satu peserta yang cukup banyak menyita…

52 mins ago

Danau Empangau: Permata Tersembunyi di Bunut Hilir

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Danau Empangau, yang terletak di Kecamatan Bunut Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu,…

11 hours ago

Mengabadikan Keindahan Alam di Bukit Penjamur: Destinasi Sunrise dan Sunset Terbaik di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kalimantan - Bukit Penjamur, sebuah spot menakjubkan untuk menikmati keindahan matahari terbit dan terbenam,…

11 hours ago