Syarif Abdullah Beberkan Alasan NasDem Rekomendasikan Sutarmidji Menuju Pilgub Kalbar 2018

KalbarOnline, Pontianak – Berdasarkan keputusan, DPP NasDem merekomendasikan Sutarmidji sebagai calon Gubernur Kalbar. Hal itu disampaikan Ketua DPW NadDem Kalbar, Syarif Abdullah Alqadrie, Sabtu (19/8).

Menurutnya, hal tersebut masih bersifat rekomendasi karena belum berpasangan. Selain itu, NasDem juga baru ada 5 kursi di DPRD, maka dari itu diperlukan koalisi dengan partai lainnya, paling tidak tambahan 8 kursi, walaupun kata dia, infonya PKB dan PKS akan mengusung Sutarmidji.

“DPP memberikan rekomendasi karena selama ini Partai ini perpanjangan tangan dari masyarakat, dulu partai politik setiap pilkada baik Gubernur atau Bupati harus ada yang didapat secara pragmatis, partai NasDem karena melihat calon yang baik, Nasdem sejak 2015 menginstruksikan pada seluruh jajaran mencari kepala daerah yang selama memimpin kepala daerahnya berbuat pada rakyatnya, serta bisa melakukan terobosan dan ada juga alasan rasional,” ujarnya seperti dilansir dari Pontianak.tribunnews.com.

Baca Juga :  Sutarmidji Sebut Mulai 2022 Pemprov Kalbar Fokus Bangun Jalan dan Jembatan

Selain dari itu, kata dia, di daerah lain NasDem juga melihat apakah NasDem akan mendukung, namun, ada juga tidak melakukan survei seperti di Jawa Barat termasuk DKI Jakarta.

Baca Juga :  Dianggap Tak Paham Administrasi, Gubernur Kalbar Semprot Kepala Bappeda

Begitu juga di Kalbar, ketika Ketum bertanya beberapa hari yang lalu, dan direkomendasikan Sutarmidji.

“Itulah rekomendasikan DPP, namun belum ditandatangani karena masih belum mempunyai wakil, masih bersifat rekom,” terangnya.

Berkaitan dengan hal itu, kata dia, tentu setelah ini NasDem akan terus membangun komunikasi dengan Sutarmidji untuk mencukupkan kursi yang ada. (Fai)

Comment