Categories: Pontianak

PSSI Pontianak Siap Gelar Turnamen U-25 Dengan Tajuk ‘Bang Edi Cup’

KalbarOnline, Pontianak – Asosiasi Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Pontianak akan menggelar turnamen sepak bola antar klub usia U-25, bertajuk Bang Edi Cup di lapangan Keboen Sajoek PSP Pontianak, yang rencananya akan dimulai pada 23 Agustus mendatang.

Ketua Umum PSSI Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengatakan, pembinaan sepak bola, saat ini dilakukan PSSI secara berjenjang termasuk ditingkat daerah.

Maka pemain dan klub harus diasah melalui berbagai kejuaraan, mulai dari kelompok umur U-15, U-17, U-19, U-23 hingga U-25.

“Tentunya, ini dalam rangka meningkatkan olah raga prestasi sepak bola yang sudah dilaksanakan secara berjenjang,” ujarnya seperti dilansir dari Pontianak.tribunnews.com.

Edi yang juga merupakan Wakil Wali Kota Pontianak ini menjelaskan pembinaan kelompok usia U-25 pemain mayoritas adalah pemain berusia di bawah 25 tahun. Sementara untuk pemain usia diatas 25 tahun dibatasi jumlahnya.

“Jadi kita menerapkan standar regulasi PSSI,” ungkapnya.

Peserta dalam kompetisi ini merupakan klub anggota PSSI di Kota Pontianak. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Aming Coffee Buka Cabang di Terminal 2D Soetta

KalbarOnline, Pontianak - Kabar gembira bagi pecinta kopi Aming. Kini Aming Coffee membuka cabang di…

20 mins ago

Pemkot Pontianak Canangkan Intervensi Serentak Stunting dan Jambore Kader Posyandu

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak berkomitmen melakukan aksi sepuluh langkah sebagai upaya menekan…

27 mins ago

Kenali Indeks Glikemik Bahan Makanan, Cegah Kenaikan Gula Darah

KalbarOnline, Pontianak - Indeks Glikemik (IG) adalah indikator seberapa cepat makanan yang mengandung karbohidrat mempengaruhi…

42 mins ago

Raih WTP ke-13 kalinya, Pj Wako Minta Tingkatkan Kualitas Laporan Keuangan

KalbarOnline, Pontianak - Untuk ke-13 kalinya Kota Pontianak menyandang opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

45 mins ago

Upaya Entaskan Kemiskinan, Pemkot Kembali Gelar Operasi Pasar Murah

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak akan kembali menggelar operasi pasar murah di seluruh…

48 mins ago

Ekspedisi Rupiah Berdaulat, Perkokoh Fondasi Ekonomi Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak mendukung Program Ekspedisi Rupiah Berdaulat (ERB) yang digagas…

1 hour ago