Categories: Ketapang

Pengukuhan Pengurus IWO Kalbar Dipusatkan di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Ikatan Wartawan Online (IWO) Provinsi Kalimantan Barat, terus bertekat mengibarkan panji-panji kebesaran wadah wartawan media online di seluruh Kalimantan Barat.

Hal tersebut dibuktikan setelah beberapa hari lalu menyusun pengurus DPW IWO Provinsi Kalimantan Barat dan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) IWO Kabupaten Ketapang, maka agar legalitas menjadi jelas  telah terbentuk panitia untuk pengukuhan, pada Senin (31/7) bertempat di Rumah Makan Alas Daun, Jalan S Parman, Ketapang.

Dalam rapat pembentukan Panitia Pengukuhan Pengurus DPW IWO Kalbar dan DPD di Kabupaten/Kota, rapat yang dipimpin langsung oleh Sekretaris DPW IWO Kalbar, Fajar Kusuma Jaya, SH.,MH selaku Ketua Panitia dan Halim H. Anwar Ketua DPD IWO Ketapang selaku Sekretaris Panitia.

Kemudian ditetapkan bahwa acara pengukuhan DPW IWO Kalbar dan DPD IWO Kabupaten/Kota akan dipusatkan di Kabupaten Ketapang, pada tanggal 15 Agustus 2017 pada salah satu hotel di Ketapang.

Adapun susunan panitia kecil untuk Pengukuhan Pengurus DPW IWO Provinsi Kalbar dan Kabupaten/Kota itu adalah sebagai berikut :

PEMBINA/PENASEHAT

Dewan Kehormatan DPW IWO Provinsi Kalbar dan DPD IWO Kabupaten/Kota

KETUA

Fajar Kusuma Jaya, SH., MH

WAKIL KETUA

H Sulianto Harun

SEKRETARIS

Halim H. Anwar

WAKIL SEKRETARIS

Adisupriadi

BENDAHARA

Heriwanto

WAKIL BENDAHARA

Rapili

KOORDINATOR

PERLENGKAPAN

Mulid Saputra,SP

ACARA

Yudo Sudarto,M.Si

PUBLIKASI DAN DOKUMENTASI

Agus Hariyansyah

Sementara itu hasil konfirmasi KalbarOnline kepada Sekjen Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Wartawan Online, Witanto, di Jakarta, belum lama ini, bahwa yang akan hadir di Ketapang dalam rangka pengukuhan itu antara lain, Ketua Umum, Sekjend, dan Bendahara DPP IWO. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

8 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

15 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

16 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

16 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

16 hours ago