Categories: Sekadau

Warga Keluhkan Pemadaman Listrik PLN

KalbarOnline, Sekadau – Layanan listrik dari PT PLN Ranting Sekadau tak kunjung maksimal. Hingga sekarang masih ditemukan pemadaman aliran listrik di sejumlah tempat.

Seperti yang terjadi di Jalan Sekadau-Sintang (Merdeka Timur daerah Sekadau), kemarin petang. Listrik mati sejak menjelang Maghrib.

Tak pelak, kondisi ini pun dipertanyakan warga.

“Kok padam terus. Memang masalahnya listrik kita ini ndak bisa tuntas-tuntas kah,” ungkap Al, salah seorang warga Jalan Sintang kepada Media awak, Rabu (26/7) malam.

Hingga berita ini diterbitkan, listrik masih belum menyala. Tak diketahui secara pasti apa yang menyebab aliran listrik di Jalan Sintang dan sekitarnya padam.

“Kita ini malam butuh listrik. Tapi kalau malam malah tidak menyala, susah lah,” kesal Al.

Al pun meminta pihak PLN Ranting Sekadau segera melakukan perbaikan jika ada komponen mesin yang rusak. Sebagai pelanggan, ia berharap listrik terus menyala.

“Bagi kita, yang penting ada listrik lah. Apalagi kalau malam, sangat butuh sekali penerangan,” pungkas Al. (b/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Disperpusip Pontianak Rayakan Hari Buku Nasional dengan Lomba Bercerita Tingkat Sekolah Dasar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 40 peserta dari Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Pontianak meramaikan lomba bercerita…

4 hours ago

Viral! Video Perempuan Dipukuli Bertubi-tubi oleh Rekan Kerja, Kejadian Diduga di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sebuah video viral di media sosial Instagram,  yang menunjukkan seorang perempuan muda…

4 hours ago

PLN Gelar Apel Siaga Kelistrikan, Pastikan Keandalan Pelayanan KTT WWF 2024 di Bali

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) siap menghadirkan listrik yang andal untuk mendukung penyelenggaraan Konferensi Tingkat…

7 hours ago

Sutarmidji dan Ria Norsan Sepakat Kembali Berpasangan di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline.com - Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat periode 2018-2023, Sutarmidji dan Ria Norsan sepakat…

13 hours ago

Sutarmidji dan Ria Norsan Ngopi Pagi di Aming Kenakan Kaos “Bersama Lanjutkan”

KalbarOnline.com - Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat periode 2018-2023, Sutarmidji dan Ria Norsan tertangkap…

14 hours ago

Dekranasda Kubu Raya Turut Andil Meriahkan HUT Dekranas 2024 di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Kubu Raya Provinsi Kalimantan Barat turut…

18 hours ago