Categories: Sintang

Serapan DAK Pemkab Sintang Lampaui Target Nasional, Bupati: Semakin Cepat Pembangunan Terkelola Semakin Cepat Dirasakan Masyarakat

KalbarOnline, Sintang – Serapan Dana Alokasi Khusus (DAK) Pemerintah Kabupaten Sintang Tahun 2017 melampaui target nasional tahap pertama.

Pemkab Sintang mampu serap DAK berdasarkan persentase 87,35 persen dari target nasional sebesar 75 persen.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Sintang, Kartiyus sangat bersyukur Pemkab Sintang capai target serapan DAK di tahap pertama.

“Pemerintah Pusat memang memberikan ketetapan pencapaian minimal 75 persen dari penyaluran dana 30 persen. Tenggat waktunya hingga 21 Juli 2017. 87,35 persen itu sudah melampaui batas,” ujarnya, belum lama ini.

Dirinya menambahkan bahwa tidak semua Kabupaten/Kota di Provinsi Kalimantan Barat dapat menyerap anggaran sesuai target pemerintah.

Tidak menutup kemungkinan masih ada Kabupaten/Kota lain di Kalbar yang pencapaiannya di bawah target.

“Banyak kabupaten lain belum mampu serap anggaran 75 persen dari penyaluran DAK tahap pertama. Tapi masih ada evaluasi terkait agregat penyerapan APBD dimana ada jarak dari perencanaan arus kas dengan penyerapan per akhir Juni,” timpalnya.

Melihat jarak tersebut, Kartiyus mengimbau seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang berada di ruang lingkup Pemkab Sintang segera lakukan langkah percepatan serapan anggaran. Hal ini agar arus kas dengan realisasi nyata tidak jauh berbeda.

“Semoga bulan November sudah mendekati,” harapnya.

Menanggapi hal tersebut, Bupati Sintang Jarot Winarno berharap DAK yang sudah terserap dapat percepat proyek pembangunan di Kabupaten Sintang. Hal ini, lanjutnya, agar DAK dapat memompa perekonomian daerah.

“Semakin cepat proyek pembangunan terkelola, maka dampaknya semakin cepat dirasakan oleh masyarakat,” tuturnya. (Sg)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

6 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

6 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

6 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

6 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

10 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

14 hours ago