Categories: Pontianak

Adrianus Asia Sidot Resmi Daftar ke Golkar

KalbarOnline, Pontianak – Mantan Bupati Landak, Adrianus Asia Sidot secara resmi mendaftarkan dirinya pada penjaringan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang digelar oleh DPD Partai Golkar Kalbar, periode 2018-2023, Selasa (11/7).

“Saya hari ini datang ke Sekretariat DPD Golkar Kalbar untuk mendaftar sebagai bakal calon Gubernur Kalbar, dan mudah-mudahan bisa diusung oleh Partai Golkar,” ujarnya usai mendaftar di Sekretariat DPD Partai Golkar Kalbar di Pontianak.

Dirinya berharap, niat baiknya tersebut diterima oleh DPD Partai Golkar.

“Semoga berkas-berkas persyaratan yang saya serahkan bisa langsung diterima, sehingga bisa lolos untuk tahapan berikutnya,” harapnya.

Menurutnya, keikutsertaan dirinya dalam pesta demokrasi Pilgub Kalbar dalam rangka berpartisipasi untuk membangun Kalbar lebih maju lagi.

“Saya sebagai anak bangsa tentunya ingin berpartisipasi dalam membangun Kalbar ke depannya,” ucapnya.

Dalam kesempatan tersebut, dirinya menyatakan siap berkoalisi dengan siapapun asal sepaham dan satu misi dalam memajukan Kalbar, yang tentunya pasangan itu, nantinya yang diusung juga oleh partai politik.

“Saya memang juga orang Golkar sejak tahun 1980-an, makanya saya mendaftar untuk diusung sebagai calon Gubernur Kalbar, yang tidak lain juga kader dan sebagai orang lama,” terangnya.

Dirinya menyampaikan visinya, yakni membangun Kalbar yang hebat dan mantap tanpa diskriminasi, dengan prioritas utama membangun SDM (sumber daya manusia).

Sementara itu, Ketua Tim Panitia Pendaftaran Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DPD Golkar Kalbar, Irfan Masyad menyatakan, hingga saat ini sudah empat bakal calon yang menyerahkan formulir pendaftaran, yakni Sutarmidji (Wali Kota Pontianak sekarang), Boyman Harun, Adrianus Asia Sidot (mantan Bupati Landak dua periode), dan Ria Norsan (Bupati Mempawah sekarang).

“Pendaftaran dimulai tangal 3 – 15 Juli 2017, dan Partai Golkar memiliki sembilan kursi di DPRD Kalbar, sehingga masih butuh koalisi dengan partai politik lainnya untuk memenuhi syarat minimal agar bisa mengusung dengan minimal 13 kursi,” tandasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

30 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

32 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

34 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

49 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

6 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago