Categories: Sanggau

Safari Ramadhan di Tanjung Kapuas, Bupati: Selain Mempertebal Iman dan Taqwa, Ramadhan Juga Momentum Untuk Memupuk Silaturahmi

Paolus Hadi: Anak-anak remaja, rajin-rajin beribadah untuk bekal dan perisai menghadapi tantangan dan pengaruh negatif

KalbarOnline, Sanggau – Bupati Sanggau, Paolus Hadi yang didampingi jajaran melakukan Safari Ramadhan di Masjid Nurul Jannah, Kelurahan Tanjung Kapuas, Sabtu (17/6).

Turut dihadiri unsur Forkopimda Sanggau, Camat Kapuas, Lurah Tanjung Kapuas para Kepala OPD, Pengurus Mesjid serta para jamaah Mesjid Nurul Jannah.

Sekretaris DPRD Kabupaten Sanggau, selaku Koordinator Safari Ramadhan Pemerintah Kabupaten Sanggau, Burhanudin, SH., MH mengatakan bahwa Safari Ramadhan merupakan upaya menjalin tali silaturahmi dan bertemu langsung dengan masyarakat yang secara rutin setiap tahunnya digelar.

“Safari Ramadhan juga dimaksudkan agar masyarakat tahu pemimpinnya, sebaliknya demikian, pemimpin juga ingin mengetahui bagaimana keadaan masyarakatnya,” ujarnya.

Burhanudin juga mengatakan bahwa disamping bertemu langsung, Bupati juga ingin berbagi, berupa  santunan kepada anak yatim piatu dan bantuan kepada Pengurus Mesjid.

“Dalam kegiatan ini masyarakat juga dapat mendengarkan pesan-pesan dan arahan dari Bupati baik menyangkut pembangunan maupun kemasyarakatan,” terangnya.

Sementara Bupati Sanggau, Paolus Hadi dalam sambutannya mengatakan bahwa momentum Safari Ramadhan ini adalah salah satu upaya pemerintah bagaimana masyarakat itu benar-benar memahami, menjalankan dan mengamalkan ajaran agama.

“Kita juga saling mendoakan agar senantiasa diberikan keteguhan iman karena puasa ini juga sangat tergantung kepada iman, kalau iman yang tidak kuat tentu puasa ini dirasakan berat,” ujar Bupati.

Bulan Ramadhan, lanjut Bupati, ini tentu sangat istimewa. Disamping mempertebal keimanan dan ketaqwaan, juga memupuk tali silaturahmi antar sesama.

“Sebagai contoh Safari ramadhan ini, saya sering lewat tapi ndak pernah singgah, tapi karena adanya Safari Ramadhan saya bisa bertemu dan mampir untuk ketemu bapak dan ibu-ibu. Kesempatan ini juga sebagai upaya untuk mendengarkan apa yang menjadi pikiran masyarakat terutama dalam membangun rumah ibadah. Tentunya Pemerintah sangat mendukung, karena rumah ibadah juga merupakan simbol keimanan dan harga diri umatnya,” papar Bupati.

Bupati juga mengharapkan kepada anak-anak remaja agar rajin-rajin belajar dan sejak dini sudah rajin beribadah.

“Karena itu merupakan bekal dan perisai untuk menghadapi tantangan serta pengaruh negarif dalam menjalankan kehidupan. Kedepan juga harus rajin menabung jangan uang jajan yang diberikan orang tua habis, namun belajar untuk disisihkan dan ditabung untuk persiapan dalam melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi untuk mencapai cita-citamu,” pesan Bupati.

Lebih lanjut dikatakan Bupati, bahwa masyarakat Sanggau sejak dulu sudah hidup rukun dan damai, untuk itu Bupati meminta agar kedamaian ini tetap terpeliharan dan terjaga.

“Mari kita pelihara dan jaga bersama situasi yang harmonis ini, jauhkan hal-hal yang dapat memecah belah kerukunan umat, jangan terpancing atau terpengaruh terhadap berita-berita yang belum jelas kebenarannya. Percayakan kepada pihak keamanan yang ada, disisi lain diharapkan kepada masyarakat juga harus peduli antar sesama jangan sampai disekitar kita ada warga yang kurang gizi atau busung lapar punya penyakit yang kronis ini harus cepat ambil tindakan, bawakan ke rumah sakit, kita tangani dulu soal biaya belakangan yang penting kita selamatkan dulu. Kepada pihak rumah sakit supaya  melayani masyarakat yang memerlukan penanganan segera, pungkas Bupati mengakiri sambutannya sembari menyerahkan bantuan dan santunan. (Leo/Tkm Hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

5 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

9 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

10 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

10 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

10 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

10 hours ago