Categories: Pontianak

Berbagi di Bulan Berkah, Kemendag Fasilitasi Sejumlah Perusahaan Selenggarakan Pasar Murah Ramadhan

Artha Graha Peduli, Ginsi dan Indofood

KalbarOnline, Pontianak – Salah satu bentuk kepedulian dalam membantu masyarakat kurang mampu untuk mendapatkan barang pokok dengan harga terjangkau, perusahaan swasta Artha Graha Peduli (AGP) yang merupakan salah satu Gabungan Importir Nasional Seluruh Indonesia (GINSI) dan Indofood melaksanakan kegiatan pasar murah Ramadhan di dua lokasi yaitu di Pondok Pesantren Al-Jihad dan Al-Asy’riyah, Senin (12/06).

Dalam setiap paket yang di patok dengan harga Rp50 ribu tersebut masyarakat berhak mendapatkan 2kg Beras, 2kg Minyak Goreng, 2kg Gula Pasir, 2kg Tepung Terigu dan 1 Botol Sirup.

Menurut Sekretaris Inspektorat Jenderal Kementerian Perdagangan (Kemendag), Sintoyo, dengan adanya pasar murah Ramadhan yang diadakan oleh pihak swasta, diharapkan masyarakat dapat terbantu untuk mendapatkan bahan pokok murah yang disediakan oleh pihak swasta tersebut.

“Kementerian Perdagangan dan pihak swasta berkomitmen agar pasar murah Ramadhan dapat terus dilanjutkan di banyak lokasi di Indonesia,” ujar Sintoyo.

Lebih lanjut, Sintoyo menerangkan, bahwa dari hasil seluruh penjualan paket sembako murah tersebut akan diserahkan kepada pihak pondok pesantren.

“Nantinya hasil seluruh penjualan paket murah sembako ini akan diberikan kepada pihak pondok pesantren guna membantu untuk meningkatkan sarana dan prasarana pendidikan,” tambah Sintoyo.

Ditempat yang bersamaan, salah seorang pengurus Pondok Pesantren Al-Jihad H Abdusyukur, sangat merespon baik kegiatan pasar murah sembako Ramadhan yang di laksanakan di lingkungan Pondok Pesantren Al-Jihad.

“Selaku salah seorang pengasuh Pondok Pesantren Al-Jihad, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pihak Kementerian Perdagangan yang memfasilitasi pihak perusahaan swasta AGP, GINSI dan Indofood untuk melakukan kegiatan pasar murah Ramadhan ini, yang nantinya hasil dari keseluruhan penjualan sembako murah ini diberikan kepada pihak kami untuk meningkatkan sarana dan prasarana pendidikan di pondok pesantren kami,” ujarnya terharu.

Pelaksanaan pasar murah Ramadhan selain dilaksanakan di Pondok Pesantren Al-Jihad dan Pondok Pesantren Al-Asy’riyah, akan dilanjutkan pada Selasa (13/06) di Ponpes Dar Ulin Nuha Kota Pontianak, dan Ponpes Alhabib Sholeh bin Alwi Alhadad Kubu Raya.

Kemudian pada Rabu (14/06) kegiatan pasar murah Ramadhan akan dilanjutkan di Ponpes Babussalam, Ponpes Dakwah Madinatul Qur’an, Ponpes Mu’tashim Billah, Ponpes Husnul Yagin, Ponpes Nurul Islam dan Ponpes Hidayatul Muhsinin. (Her)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Wujud Kepedulian KSAD, Kodim Putussibau Bagikan Ransum dan Imukal TNI Untuk Pemenuhan Gizi Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Staf Logistik Kodim 1206/Putussibau membagikan susu imukal dalam rangka pemenuhan gizi prajurit,…

4 hours ago

Propam Polda Kalbar Lakukan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bidang  Propam Polda Kalbar melakukan pembinaan kepada personel Polres Kapuas Hulu, terutama…

4 hours ago

Wastra Unggulan Kalbar Diborong Istri-istri Menteri pada Peringatan HUT Dekranas di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Wastra Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) mampu menarik perhatian anggota Organisasi Aksi Solidaritas…

5 hours ago

Daftar Cawagub Kalbar di PPP, Budi Perasetiyono: Kembali ke Rumah

KalbarOnline.com - Budi Perasetiyono terus menunjukkan keseriusannya dalam kontestasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar…

5 hours ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

6 hours ago

Dekranasda Kapuas Hulu Juara Harapan 2 Parade Mobil Hias Tingkat Nasional

KalbarOnline, Solo - Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan bersama Ketua Dekranasda Kapuas Hulu, Angeline Fremalco…

8 hours ago