Pejabat Pemkab Sekadau Safari Ramadhan ke Sejumlah Kecamatan

Pererat Tali Silaturahmi

KalbarOnline, Sekadau – Pemerintah Kabupaten Sekadau kembali menggelar Safari Ramadhan di dua Kecamatan sekaligus. Masing-masing kecamatan tersebut yakni Kecamatan Belitang dan Kecamatan Nanga Taman, Rabu (7/6).

Pada Safari Ramadhan kali ini, Bupati dan Wakil Bupati berhalangan hadir, dikarenakan sedang berada diluar kota.

Di Kecamatan Nanga Taman, kegiatan Safari Ramadhan dipimpin oleh Asisten II Setda Pemkab Sekadau, Abdul Gani bersama sejumlah Kepala OPD beserta para tokoh masyarakat dan tokoh agama.

Baca Juga :  Sulap Besi Bekas Jadi Alat Transportasi Air

Kegiatan dilanjutkan dengan buka puasa bersama yang dilaksanakan di Masjid Al Muttahidin, Kecamatan Nanga Taman.

Camat Nanga Taman Paulus Ugang dalam sambutannya mengatakan bahwa Safari Ramadhan merupakan kegiatan yang rutin digelar setiap tahunnya yang bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara pemerintah dengan masyarakat.

Baca Juga :  Wabup Subandrio Launching TPA Desa Sungai Ayak Dua

“Dalam bulan yang penuh berkah ini, marilah kita tingkat keimanan kita, dan juga meningkatkan silaturahmi untuk mempererat tali persaudaraan sesama kita,” tandasnya. (Mus)

Comment