Categories: Serbaneka

Sempat Viral, Bayi Bernama Pajero Sport Dapatkan Hadiah Ini Dari Pihak Mitsubishi

KalbarOnline, Serbaneka – Masih ingat nama bayi yang sempat viral karena namanya tergolong unik yakni Pajero Sport, nama ini mirip sekali dengan nama mobil dari Mitsubishi.

Karena viral dan diperbincangkan banyak orang, pihak Mitsubisi pun sempat mencari keberadaan nama bayi Pajero Sport ini.

Nah kabarnya nih seperti KalbarOnline lansir dari inafeed, pihak Mitsubisi sudah menemukan bayi pajero sport.

Pertemuan itu diwakili oleh PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), selaku distributor resmi Mitsubushi Indonesia.

Head of PR & CSR MMKSI, Intan Vidiasari dan tim menemui keluarga bayi laki-laki bernama Pajero Sport itu di kediaman mereka daerah Pamulang, Tangerang Selatan, (1/6/2017).

Langkah ini menjadi simbol ucapan terima kasih perusahaan yang sudah menjadikan nama SUV favorit itu sebagai bagian dari anggota keluarga.

“Kami dari MMKSI sangatlah bangga bisa menjadi bagian dari kehidupan keluarga pak Muis, dimana popularitas dari pajero sport dapat sedemikian berpengaruh dalam kehidupan keluarga Indonesia, sehingga menjadi pilihan nama bagi kelahiran anak kesayangan,” kata Intan.

Muis menceritakan, ia sangat ”ngefans” dengan Pajero Sport model terbaru, terutama bagian ‘breaklamp’ belakang.

Ketika sedang berada dalam perjalanan di atas motornya, Muis menyempatkan diri memandangi kendaraan favoritnya ini.

Hingga tiba saat kelahiran putra keempat, (26/5/2017), dalam perjalanan dia memikirkan nama untuk sang putra, lalu terlintaslah nama “Pajero Sport” yang kemudian dimantapkan sebagai nama anaknya.

“Harapannya, putra kesayangan bisa memiliki karakter tangguh, keren, dan kuat menghadapi kehidupannya, just like the character of ‘Pajero Sport’. Meski banyak pihak yang meragukan nama tersebut untuk menjadi nama seorang anak, Pak Muis sudah mantap dengan pilihan nama tersebut dan tidak punya keinginan untuk mengubahnya,” ujar Intan.

MMKSI pun memberikan tanda apresiasi bagi keluarga Muis, karena ini merupakan pertama kalinya, ada keluarga yang menamakan sang anak dengan dua suku kata produk “Pajero – Sport” yang menandakan kecintaan yang mendalam akan produk tersebut.

Ditambah lagi, dengan viralnya nama tersebut di seluruh Indonesia, dianggap sebagai sesuatu yang sangat spesial bagi MMKSI.

“Kami juga ingin mengajak keluarga pak Muis untuk dapat mengenal lebih dekat kendaraan favorit beliau, agar semakin ‘ngefans’ lagi dengan Pajero Sport,” kata Intan.

Lalu, apa tanda apresiasi dari Mitsubishi ke Muis?

Ternyata bukan Mitsubishi All New pajero sport sesungguhnya.

Namun Intan mengatakan sudah memberikan perlengkapan bayi yang memang saat ini sedang dibutuhkan ‘Pajero Sport’. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

2 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

3 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

3 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

3 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

3 hours ago

Ani Sofian Tugaskan Sejumlah Dokter ke Batam Pastikan Kesehatan Jamaah Calon Haji Pontianak

KalbarOnline.com - Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kota Pontianak mulai diberangkatkan secara bertahap. Sebanyak 445…

3 hours ago