Categories: Sekadau

Polsek Nanga Mahap Ringkus Bandar Judi Kolok-kolok

KalbarOnline, Sekadau – Herman Sulianto alias Aon, pria yang diduga bandar judi jenis kolok-kolok berhasil diringkus jajaran Polsek Nanga Mahap saat sedang beraksi di Dusun Baak Kemoyuk, Desa Sebabas, Kecamatan Nanga Mahap, Senin (22/5) malam.

Kapolsek Nanga Mahap Ipda I Nengah Mulyawan mengatakan bahwa saat itu pihaknya menerima informasi dari masyarakat bahwa adanya permainan judi kolok-kolok.

Dikatakan Kapolsek, tak lama berselang pihaknya langsung mengecek kebenaran informasi tersebut.

“Informasi yang kita terima bahwa ada aksi perjudian kolo-kolok, kita langsung mengecek ke lokasi dan ternyata memang benar. Di lokasi petugas berhasil menangkap bandarnya, tetapi seseorang yang bernama Peli yang diduga bekerjasama dnegan bandar dapat melarikan diri,” ujarnya, Selasa (23/5).

Bersama tersangka, polisi juga menemukan barng bukti berupa lapak kolok-kolok, selembar kwitansi pembayaran cok judi, dan sejumlah uang Rp31 Ribu.

“Bandarnya sudah kami tangkap, tetapi kami masih mencari Peli yang bekerjasama dengan bandar. Kami juga telah mengimbau kepada pihak keluarga Peli untuk menyerahkan diri sebelum dijemput polisi,” tegas Kapolsek.

Dirinya juga menegaskan, sejak dirinya menjabat sebagai Kapolsek Nanga Mahap, ia sudah sering mengingatkan masyarakat di setiap pertemuan untuk menghentikan kegiatan PETI dan perjudian.

Namun, seakan peringatan itu tak diindahkan masih ada saja masyarakat yang mencoba-coba.

“Disetiap kesempatan selalu saya sampaikan baik itu digereja maupun kegiatan lain, tetapi masuh ada yang coba-coba. Kami proses seusai dengan hukum yang berlaku, tidak ada alasan lagi,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Launching Pilgub Kalbar 2024, Ketua KPU RI Ajak Masyarakat Berpartisipasi

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Barat melakukan launching Tahapan Pemilihan Gubernur…

9 hours ago

Bupati Fransiskus Nostalgia di Reuni SMA Karya Budi Putussibau ke 40 Tahun

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan membuka reuni akbar sekaligus syukuran SMA Karya…

9 hours ago

Wakil Bupati Kapuas Hulu Minta Panitia Bimbingan Manasik Haji Berikan yang Terbaik

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat menyampaikan, bahwa penyelenggaraan ibadah haji merupakan…

9 hours ago

Ditinggal Pemilik, Dua Rumah Dinas Kesehatan Kapuas Hulu Ludes Terbakar

KalbarOnline, Putussibau - Dua unit rumah milik Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu di Jalan Diponegoro…

12 hours ago

Sekda Ketapang Pimpin Rapat Persiapan Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang - Persiapan dan pelaksanaan peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati akan dilaksanakan pada tanggal…

13 hours ago

Menteri AHY Dampingi Presiden Joko Widodo Serahkan 10.323 Sertipikat Tanah untuk Masyarakat Banyuwangi

KalbarOnline.com, Banyuwangi - Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo didampingi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

13 hours ago