Categories: Kubu Raya

Kubu Raya Komitmen Dukung Ketahanan Pangan Ibu Kota

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Rusman Ali didampingi anggota Legislatif Daerah I Provinsi Kalbar, Ujang Sukandar, dan Anggota legislative Daerah II, Suharso serta Kepala Dinas Pertanian Kubu Raya, Ghandi Satyagraha memberikan bantuan alat pertanian kepada sejumlah kelompok tani dan gabungan kelompok tani saat berkunjung ke Desa Teluk Ampening Kecamatan Terentang, Kubu Raya, Senin (15/5).

Dalam kesempatan tersebut, Bupati mengatakan bahwa pemerintah akan terus mengupayakan bantuan fasilitas pertanian dan pendampingan melalui Dinas Pertanian Kubu Raya, guna untuk meningkatkan produksi pertanian Kubu Raya. Dirinya menambahkan sebagai ketahanan pangan penyangga Ibu Kota, Kubu Raya sangat berperan penting dalam menyediakan kecukupan pangan Kubu Raya dan Kalimantan Barat.

Selain mendukung program Pemerintah dalam mewujudkan swasembada pangan, Pemerintah Kubu Raya juga berupaya untuk menjaga kecukupan pangan masyarakat dengan meningkatkan hasil produksi pertanian Kubu Raya.

“Petani kita yang tergabung dalam kelompok tani dan gabungan kelompok tani akan terus kita dampingi dan fasilitasi guna meningkatkan produktifitas pertanian kita. Sejauh ini, kita masih surplus, namun ini kita harus terus jaga dan tingkatkan guna menjaga keamanan pangan masyarakat kita,” ujar Bupati Rusman Ali.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Kubu Raya Gandhi Satyagraha menuturkan  bahwa Dinas Pertanian Kubu Raya akan terus melakukan pembinaan dan pendampingan kepada kelompok-kelompok tani di Kubu Raya. Baik pendampingan penyuluhan hinggga pendampingan dalam penerapan tekhnologi pendukung bagi leningkatan produksi pertanian Kubu Raya.

“Kita terus melakukan pendampingan kepada para petani kita. Agar program kita dalam meningkatkan produksi pangan Kubu Raya dapat kita wujudkan. Kita beri pendampingan dan penyuluhan bahkan hingga penerapan tekhnologi pertanian juga kita dampingi petani kita. Ini kita lakukan agar seluruh bantuan penerintah tepat sasaran dan tepat guna sebagaimana harapan pak Bupati. Disamping itu, agar musim tanam terjadwal dengan baik sehingga meminjmalisir kemungkinan serangan hama,” terang Gandhi.

Anggota DPRD Kubu Raya daerah pemilihan Kubater Suharso sangat mendukung dan mengapresiasi kebijakan-kebijakan Pemerintah Kubu Raya dalam mendukung peningkatan hasil pertanian Kubu Raya. Pemberian bantuan pertanian dan pendampingan terhadap petani Kubu Raya.

“Tentu kita sangat mendukung apa yang dilakukan Pemerintah Kubu Raya dalam mendorong peningkatan kualitas dan produktifitas pertanian kita. Sebagai daerah penyangga Ibu Kota, kita memang harus terus meningkatkan hasil-hasil pertanian kita untuk menjaga keamanan pangan masyarakat kita di Kubu Raya dan Kalimantan Barat,” tukas Suharso. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

4 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

6 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

6 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

6 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

6 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ayani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan Ahmad…

6 hours ago