Categories: Sanggau

Panitia MTQ XXVII Tingkat Kabupaten Sanggau Gelar Rapat Akbar

Persiapan dan Pemberian Gambaran Kerja

KalbarOnline, Sanggau – Rapat Akbar Panita MTQ XXVII tingkat Kabupaten Sanggau digelar di balai pertemuan Kecamatan Jangkang belum lama ini.

Rapat tersebut dibuka dan dibawakan langsung oleh Camat Jangkang, Eduardus Evald yang juga merupakan Ketua Umum Panitia MTQ yang rencanya akan dilaksanakan di wilayah yang dipimpinnya tersebut selaku tuan rumah.

Pertemaun tersebut dihadiri oleh Forkopimka Kecamatan Jangkang serta seluruh panitia, panitia yang rencanaya terlibat dan ikut serta dalam mensukseskan kegiatan tersebut mencapai 390 orang yang terdiri dari berbagai unsur dan elemen masyarakat yang ada di Kecamatan Jangkang.

MTQ XXVII ini juga akan diikuti 14 Kecamatan lainnya yang ada di seluruh Kabupaten Sanggau yang nantinya sebagai perserta.

Eduardus Evald selaku Camat dan Ketua Umum Panitia MTQ XXVII tingkat Kabupaten Sekadau mengatakan bahwa dirinya sangat mendukung kegiatan MTQ yang akan diselenggarakan tersebut.

“Semoga sukses  baik dan lancar, untuk kesiapan sebelum SK Bupati diterbitkan, kita sudah membentuk yang namanya prapanitia. Prapanitia ini tujuanya supaya panitia dapat gambaran kerjanya seperti apa dan ketika sudah terbit SK Bupati, maka akan disusun kembali secara teknis dan dalam seksi dan sub-sub panitia tersebut dimana posisi mereka masing-masing dan untuk mendukung kegiatan MTQ XXVII di Kecamatan Jangkang ini,” imbuhnya.

“Untuk pelaksanaan belum bisa saya beri kepastikan, hal ini akan ada tim MTQ Kabupaten yang akan menyurati lebih lanjut untuk persiapan ini bisa kita koordinir, kemudian kita sampaikan kembali kapada tim yang sudah kita bentuk. Dan yang akan terlibat dalam mensukseskan kegiatan ini karena sesuai filsafat negara kita, kita adalah negara yang majemuk artinya masyarakat kita ini terdiri dari berbagai suku dan agama bukan hanya yang muslim saja yang terlibat tetapi semua komponen elemen masyarakat kita libatkan dalam tim panita untuk kegiatan MTQ XXVII ini,” tukasnya.

Kegiatan rapat akbar tersebut berjalan dengan lancar dan berlanjut dengan dibacakannya siapa saja yang terlibat baik koordinator panitia maupun anggota dalam persiapan kegiatan yang nantinya akan dilaksanakan, agar mengetahui setiap tugas dan fungsinya masing-masing oleh sekretaris dan dibantu oleh stafnya. (Kornelis/Leo)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

4 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

10 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

12 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

12 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

12 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

12 hours ago