Categories: Sekadau

Satpol PP Sekadau Tertibkan Kawasan Pasar Jelang Hari Besar Keagamaan

Pasar Flamboyan dan Pasar Kapuas Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Sekadau menggelar operasi tertib pasar yang dipimpin Kasi Operasional Pol PP, Ab A Yamin didampingi Kasi Penegak Perda, Syafarudin dan Kasi Tibum, Daswanto, Kamis (13/4).

Target operasi dilaksanakan di kawasan Pasar Flamboyan dan Pasar Kapuas Sekadau.

Dalam operasi tersebut disampaikan bahwa penertiban mencakup parkiran, pedagang dan penyalahgunaan ruas jalan seperti barang atau atribut PKL yang mempersempit ruas jalan.

Seperti yang diungkapkan Kepala Seksi Operasional, Ab A Yamin, masih banyak yang bandel. Bahkan, ada kawasan bebas parkir pun dipadati dengan motor para pengunjung. Padahal, dikawasan tersebut ada juru parkir yang ditugaskan.

“Ini kegiatan rutin kita dalam penegakan perda. Kita akan tindak tegas yang melanggar sesuai aturan yang berlaku,” tuturnya kepada awak media.

Hal senada juga disampaikan Kepala Seksi Ketertiban Umum, Daswanto bahwa giat operasi ini merupakan tindak lanjut pemerintah daerah atas pelanggaran yang dilakukan oleh para pedagang kaki lima (PKL).

“Apalagi ini menjelang hari besar keagamaan (Paskah-red). Dan kita akan terus lakukan setidaknya tiga kali dalam sebulan,” timpalnya.

Salah satu juru parkir Pasar Kapuas Sekadau, Dode mengaku bahwa sudah sering disampaikan kepada para pengunjung untuk memarkir kendaraannya pada tempat yang sudah disediakan.

“Kita udah sering ingatkan kepada warga, namun mau bagaimana lagi,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

  Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

8 mins ago

Eksplorasi Keindahan Alam Kalimantan: Menelusuri Pesona Riam Angan Tembawang

KalbarOnline, Landak - Kalimantan, pulau yang memukau dengan kekayaan alamnya yang tiada tara, terus memikat…

8 mins ago

Menaklukkan Tantangan di Bukit Batu Pakumbang: Surganya Pecinta Panjat Tebing

KalbarOnline, Kalbar - Pecinta petualangan dan alam bebas, siapkan dirimu untuk merasakan sensasi luar biasa…

17 mins ago

Menaklukkan Keindahan Bukit Terinting: Destinasi Wisata yang Memikat

KalbarOnline, Landak - Bagi para pecinta alam dan petualang, Bukit Terinting adalah surga tersembunyi yang…

21 mins ago

Eksplorasi Sejarah di Makam Raja Landak: Destinasi Wisata Bersejarah di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Landak - Kalimantan Barat tidak hanya dikenal dengan keindahan alamnya yang memukau, tetapi juga…

27 mins ago

Menikmati Keindahan Alam di Air Terjun Rombo Katio

KalbarOnline, Landak - Kalimantan Barat, sebuah provinsi yang kaya akan keindahan alamnya, menyimpan satu permata…

49 mins ago