Categories: Kubu Raya

Seorang Lansia Hilang di Kebun Karet

KalbarOnline, Kubu Raya – Moninggar (80) warga Dusun Pelai, Desa Simpang Kanan, Kecamatan Sui Ambawang, Kabupaten Kubu Raya dikabarkan menghilang sejak, Sabtu (1/4/2017). Lansia tersebut dinyatakan hilang oleh warga sekitar setelah tujuh hari mencari keberadaan korban di kebun karet belakang rumah korban, namun tidak membuahkan hasil.

“Keluarga korban atas nama Rasidi melaporkan kejadian tersebut, setelah mendapatkan laporan tersebut tim rescue Basarnas diberangkatkan. Dengan kekuatan lima orang, tim bergerak ke lokasi hutan karet dibelakang rumah korban,” terang Humas Basarnas, Untung Sapriadi di Sui Raya, Senin (10/4).

Dihari kedelapan, kata Untung, tim rescue Basarnas dan TNI AD serta warga Dusun Pelai Kubu Raya, kembali melakukan pencarian korban sejauh 400 meter ke arah barat laut dari arah rumah korban. Namun karena tidak tahu pastinya keberadaan terakhir posisi korban menjadi salah satu faktor penghambat untuk menemukan korban.

“Hingga pukul 18.00 wib tim rescue dan TNI AD beserta warga yang melakukan pencarian melakukan musyawarah bersama untuk memutuskan menghentikan pencarian terhadap Moninggar. Keputusan ini diambil mengingat tidak ditemukannya tanda keberadaan korban. Yang selanjutnya dilakukan pemantauan,” pungkasnya. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

6 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

6 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

8 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

8 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

11 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

11 hours ago