Categories: Sekadau

Marselinus Daniar Nahkodai Pemuda Dayak Kabupaten Sekadau, Wabup: Utamakan Musyawarah

KalbarOnline, Sekadau – Dalam proses pencalonan yang dipimpin Kepala Sidang, Selpanus Usel, S.Ag. Muncul dua nama yang dijagokan, akan tetapi Ponsius Herman A.Md yang akrab disapa Jamal dalam pengajuan nama calon menyatakan ketidaksiapannya, sehingga hanya menyisakan satu nama calon yakni Marselinus Daniar SH yang menyatakan kesiapannya memimpin Pemuda Dayak Kabupaten Sekadau.

Usai ditetapkan sebagai Ketua Pemuda Dayak Kabupaten Sekadau, Marselinus Daniar SH menyampaikan permohonan dukungan dari seluruh kalangan muda Dayak Sekadau atas kepercayaan yang diamanahkan.

Selain itu, tak lupa Ia juga mengharapkan bimbingan dalam menjalankan tugas dari para tokoh Dayak dan sesepuh Dayak, terutama Dewan Pembina Adat Dayak Kabupaten Sekadau supaya tak lepas rel dalam menjalankan tugas dan program kedepannya.

“Terimakasih atas kepercayaan rekan-rekan muda Dayak. Secara pribadi, saya juga mohon bimbingan dari tetua dan tokoh adat dalam menjalankan tugas dan program kedepan,” tandasnya.

Sementara Wakil Bupati Sekadau, yang berkesempatan membuka kegiatan “Bepekat” penyegaran kepengurusan Pemuda Dayak tersebut, dalam arahannya, menyampaikan apresiasi kepada pemuda Dayak terpilih. Ia berharap untuk bahas bersama-sama saran dan kritikan membangun yang telah disampaikan oleh rekan-rekan Pemuda Dayak.

Aloy juga meminta, ketua terpilih membuat kontek kinerja dalam program kerjanya untuk 3 tahun mendatang. Bahkan ia juga berjanji akan menyediakan kaos untuk Pemuda Dayak.

“Buatlah program kinerja, utamakan musyawarah dalam membahas program. Bersama pemerintah daerah membangun Kabupaten Sekadau yang kita cinta,” pungkasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

2 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

2 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

2 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

2 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu A. Yani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

2 hours ago

Sore Ini, GOR Terpadu A. Yani Pontianak Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan…

4 hours ago