Categories: Kubu Raya

Apresiasi Capaian Masyarakat, Bupati Berikan Bantuan Ribuan Bibit Pertanian

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya memberikan bantuan sebanyak 2.750 bibit dari berbagai tanaman pertanian, ke Desa Kuala Mandor B Kecamatan Kuala Mandor, Minggu (2/4) lalu.

Bantuan tersebut merupakan apresiasi Pemkab atas capaian masyarakat, di sektor pertanian dan pendidikan.

Bupati Kubu Raya, Rusman Ali yang menyerahkan secara langsung bantuan tersebut kepada petani di Kantor Camat Kuala Mandor mengharapkan agar dengan diberikan bantuan, para petani dapat terus selalu bersemangat dan meningkatkan hasil pertanian masyarakat.

“Bantuan bibit itu diantaranya, pohon petai sebanyak 324 batang, durian sebanyak 1602 batang, jengkol sebanyak 620 batang dan langsat sebanyak 203 batang.

Bantuan tersebut sebagai apresiasi dari Bupati terhadap semangat masyarakat yang sangat tinggi dalam mengembangkan dan meningkatkan produksi hasil pertanian, terutama menuju swasembada pangan.

“Akan terus dukung dengan program-program,” tuturnya.

Ia juga berharap, semua pihak dapat saling berkoordinasi. Dari pemerintah desa yang dimulai dari RT, RW, Kades dan Camat agar menselaraskan program yang sudah dijalankan, terutama untuk pembangunan desa.

“Apabila desanya maju, tentu masyarakatnya akan jadi makmur. Terlebih lagi didukung akses sudah bagus untuk menjual hasil pertanian,” pungkasnya. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

KSDA Kalbar dan BTN Gunung Palung Tangani Kemunculan Orang Utan di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Bermula dari beredarnya informasi di salah satu media sosial terkait adanya…

4 hours ago

Kadis Kesehatan Ajak Nakes Peran Aktif Turunkan AKI/AKB dan Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Provinsi Kalimantan Barat, Erna Yulianti mengajak para tenaga…

4 hours ago

Pekan Gawai Dayak ke 38 Siap Digelar

KalbarOnline, Pontianak - Jelang Pelaksanaan Pekan Gawai Dayak (PKD) ke XXXVIII (38) Tahun 2024, Penjabat…

4 hours ago

Lepas Peserta Lomba HKG PKK ke-52 Tingkat Nasional, Kalbar Optimis Pasti Juara

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson didampingi Pj Ketua Tim Penggerak PKK…

4 hours ago

Pimpin Apel Senin Pagi, Pj Sekda Zulkarnain Tekankan Soal Kedisiplinan ASN

KalbarOnline, Pontianak – Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak Zulkarnain menekankan kedisiplinan Aparatur Sipil Negara…

4 hours ago

Inflasi Kota Pontianak Capai 2,77 Persen

KalbarOnline, Pontianak – Angka inflasi Kota Pontianak kini mencapai 2,77 persen. Pj Wali Kota Pontianak,…

4 hours ago