Categories: Kubu Raya

Bupati: Peserta Terbaik Paskibraka Akan Mendapatkan Bonus

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kabupaten Kubu Raya, Rusman Ali membuka langsung rekrutmen dan seleksi calon peserta Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Kabupaten di aula Kantor Bupati, Sui Raya Kabupaten Kubu Raya, Rabu (5/4). Untuk peserta Paskibraka yang terbaik akan mendapatkan bonus, dari Bupati Kubu Raya, Rusman Ali.

“Saya harapkan para peserta Paskibraka harus disiplin kedua, ada rasa ikhlas ketiga, ada rasa memiliki,” ucap, Rusman Ali.

Ia mencontohkan apabila masing-masing peserta mempunyai tanggung jawab layaknya merawat sebuah gedung apabila rusak tentunya ada kesadaran untuk memperbaiki. Seperti kutipan Soekarno ‘berikan aku sepuluh pemuda maka akan ku goncang dunia’.

“Yang bermakna, bagaimana anak muda kita ini bisa berprestasi sehingga anak-anak kita bisa tampil ke dunia. Sumber Daya Manusia (SDM) khususnya remaja kita harus di dorong seperti keahlian dibidang IPTEK, Matematika serta keahlian lainnya, itulah yang dimaksud menggoncang dunia agar pihak luar mengetahui bahwa Indonesia memiliki kualitas SDM yang bermutu,” kata Bupati.

Salah satu dorongan Pemerintah, kata Bupati, akan memberikan bonus kepada peserta putra dan putri Paskibraka yang lolos seleksi hingga ke tingkat Provinsi dan tingkat nasional. Itu merupakan motivasi putra dan putri kita untuk berprestasi mengemban tanggung jawab dalam tugas mengharumkan nama daerahnya. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Ketua Bawaslu Sintang Mundur, Usai Video Call Tanpa Pakaian bersama Seorang Wanita Beredar

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sintang berinisial MR resmi mengundurkan diri…

8 mins ago

Stand Pontianak Raih Juara Favorit ICE Apeksi

KalbarOnline, Balikpapan - Kota Pontianak berhasil meraih juara favorit stand pameran Indonesia City Expo (ICE)…

24 mins ago

Juara III di Festival Seni Budaya Nusantara, Tari Gasing Pontianak Berkesempatan Perform di Kyoto Jepang

KalbarOnline, Balikpapan - Tari gasing yang tampil pada Festival Seni Budaya Nusantara di Rakernas XVII…

26 mins ago

Pontianak Suguhkan Budaya Melayu di Karnaval Apeksi

KalbarOnline, Balikpapan - Penampilan peserta dari Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak dalam Karnaval Budaya Nusantara Asosiasi…

31 mins ago

Tim Evaluasi PEKPPP Nilai RSUD Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Tim Evaluator dari Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kota Pontianak melakukan Pemantauan dan…

33 mins ago

PKK Kalbar Apresiasi Pemkab Kubu Raya, Jadi yang Pertama Tindak Lanjuti Program Salam Kating

KalbarOnline, Kubu Raya - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kalimantan Barat (Kalbar), Windy…

39 mins ago