Terkait Isu Penculikan Anak, Ini Kata Edi

Edi: Memang Sudah Sepantasnya Untuk Selalu Waspada Dalam Menjaga Anak

KalbarOnline, Pontianak – Wakil Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono angkat bicara terkait kian maraknya isu di berbagai media sosial tentang penculikan anak bahkan diambil organ tubuhnya.

Edi mengimbau agar masyarakat khususnya warga Pontianak untuk mencari informasi yang akurat, jangan sampai menjadi korban dari berita hoax.

“Kita belum mendapatkan informasi yang pasti, apakah itu hoax atau benar. Tapi selaku orangtua sudah sepantasnya untuk selalu waspada dalam menjaga anak – anaknya,” ujar Edi.

Baca Juga :  Pontianak Mulai Terapkan Aplikasi Peduli Lindungi Bertahap

Ia juga mengatakan bahwa isu penculikan tersebut belum diketahui jelas, apakah terjadi di Indonesia atau di luar negeri.

“Yang jelas, saya sangat yakin aparat penegak hukum tidak akan tinggal diam jika isu tersebut benar adanya. Mereka akan bekerja keras untuk mengungkap kasus ini jika terbukti kebenarannya,” timpalnya.

Baca Juga :  Natal Bersama TNI – Polri di Sintang, Bupati: Jadikan Spirit Natal Sebagai Perekat Silaturahmi

Dirinya juga meminta kepada pihak sekolah dan guru serta orang tua untuk selalu waspada dan berhati – hati menjaga anak-anak dengan baik.

“Di Pontianak ini sudah banyak lokasi-lokasi keramaian dan jalan-jalan yang dipasang CCTV, itu bertujuan untuk memantau aktivitas yang terjadi. Saya minta masyarakat agar tidak terprovokasi informasi hoax, jika mengetahui orang yang mencurigai sesegera mungkin harus laporkan pada petugas yang berwajib,” imbuhnya. (Fai)

Comment