Categories: Sekadau

Peringati Hari Air Sedunia, PDAM Sirin Meragun Bersama Bank Kalbar Gelar Senam Bersama

KalbarOnline, Sekadau – Pada peringatan Hari Air Sedunia tahun 2017, PDAM Sirin Meragun Kabupaten Sekadau yang bekerjasama dengan Bank Kalbar menggelar kegiatan senam bersama yang diikuti ratusan peserta yang tergabung dari pelajar, ASN serta anggota Kepolisian dan Kejaksaan di lapangan sepak bola EJ Lantu Sekadau, Sabtu (25/3).

Kegiatan tersebut turut dihadiri Bupati Sekadau, Rupinus, SH., M.Si, Wakil Bupati Sekadau, Aloysius, SH., M.Si, Ketua PKK Sekadau, Kristina Rupinus, S.Pd., M.Si dan Ketua GOW Sekadau, Vixtima Hery Supriyanti Aloysius, serta sejumlah pimpinan OPD dan Forkopimda Sekadau.

Panitia kegiatan juga turut membagikan puluhan doorprize dengan sistem kupon kepada peserta.

Hadia utama berupa kulkas dua pintu berhasil digondol Ade Rianura, anggota Polres Sekadau.

“Terimakasih atas hadiah yang diberikan,” ucap Ade disela – sela penyerahan hadiah yang dilakukan langsung oleh Bupati Sekadau, Rupinus.

Sementara Pjs Direktur PDAM Sirin Meragun, Yok Kelak ST mengatakan bahwa peringatan Hari Air Sedunia sejatinya diperingati setiap tanggal 22 Maret setiap tahunnya.

“Tema yang diangkat pada peringatan hari air tahun ini adalah Air Limbah (Wastewater),” ucap Yok.

Tema itu diangkat, lanjutnya, karena saat ini di berbagai belahan dunia mengalami kesulitan sumber air bersih. Mereka mengolah air limbah untuk dijadikan sumber air bersih.

“Beruntung kita di Sekadau ada sumber air bersihnya,” imbuh Yok singkat.

Kegiatan berjalan lancar, aman dan tertib. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

3 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

13 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

13 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

13 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

14 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

18 hours ago