Categories: Pontianak

Menatap Kalbar 2018, Sutarmidji: Insha Allah, Saya Akan Jajaki Independen Dulu

KalbarOnline, Pontianak – Sejumlah nama besar di Kalimantan Barat yang diisukan bakal mengikuti kontestasi memperebutkan kursi yang kini diduduki Gubernur dua periode, Cornelis. Ada nama Wali Kota Pontianak 2 (dua) periode, Sutarmidji yang telah mendeklarasikan diri.

Berbekal dengan keinginan mayoritas masyarakat Kalbar yang ingin Wali Kota Pontianak 2 (dua) periode itu untuk menjadi Gubernur Kalbar, para pengurus DPW PPP Kalbar juga meminta Sutarmidji untuk mencalonkan diri sebagai Gubernur 2018 mendatang.

Menanggapi hal tersebut, orang nomor 1 (satu) di Kota Pontianak, Sutarmidji berencana akan melakukan survei kepada masyarakat Kalbar dengan jalur independen dalam pencalonan dirinya sebagai Gubernur Kalbar.

“Insha Allah, saya akan jajaki independen dulu, boleh juga independen didukung partai saya, meskipun partai PPP meminta saya untuk mencalonkan sebagai Gubernur,” bebernya.

Kendati dirinya sebagai ketua DPW PPP Kalbar, namun akan tetap melakukan penjajakan melalui independen, walau hasil survei PPP dari 14 kabupaten/kota meminta dirinya untuk maju.

Ia juga mengatakan bahwa untuk saat ini partai lain sudah mulai melakukan komunikasi terhadap dirinya untuk pencalonan Gubernur Kalbar mendatang.

Namun Sutarmidji masih enggan membeberkan partai mana saja yang telah melakukan komunikasi secara intens terkait pencalonannya sebagai Gubernur Kalbar 2018 mendatang.

Di sisi lain, statement mengejutkan terlontar dari bibir Retno Pramudya, Ketua DPW PPP Kalbar versi Muhammad Rohmahurmuziy alias Romy. Walau Wali Kota Pontianak Sutarmidji merupakan kader PPP di barisan Djan Faridz, ia tetap menyebut Sutarmidji sebagai kader PPP yang harus diprioritaskan oleh partai.

“Ya. Termasuk Pak Sutarmidji, kemudian kader kita lainnya juga ada AM Nasir, Bupati Kapuas Hulu dan Hj Hairiah, Wakil Bupati Sambas. Kita akan usahakan semaksimal mungkin memprioritaskan kader kita. Tentunya kader yang tebaik akan kita usulkan,” tutur Retno.

Untuk itu, saat ini PPP Kalbar sedang melakukan komunikasi-komunikasi intens dengan sejumlah partai.

“Kursi kita di DPRD Provinsi hanya 4 saja. Tidak cukup dan sangat jauh,” ucapnya.

Tak perlu dirahasiakan, Retno menyebut partai-partai yang sangat intens berkomunikasi dengan PPP dalam menghadapi Pilgub. Diantaranya PAN, Nasdem, PKB, dan PKS.

“Tinggal menunggu last minute-nya nanti,” pungkas Retno. (Fat)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment

Recent Posts

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

13 seconds ago

Pj Gubernur Harisson Harap Pesparawi Kalbar Mampu Dulang Prestasi di Tingkat Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson secara resmi mengukuhkan pengurus Lembaga Pengembangan…

2 mins ago

Gara-gara Sabu, Remaja di Kubu Raya Nekat Curi Kabel Listrik Milik Perusahaan

KalbarOnline, KUBU RAYA - Seorang remaja berinisial RM (22 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya, ditangkap…

4 mins ago

Soedarso Pontianak Bersiap Terapkan KRIS, Layanan Baru Pengganti Kelas BPJS Kesehatan

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Indonesia akan memulai kebijakan Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) secara menyeluruh…

3 hours ago

Pedomani Amanat Pangdam XII, Dandim Putussibau Beri Arahan Jamdan ke Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Dandim 1206/Putussibau, Letkol Inf Nasli  memberikan jam komandan (jamdan) kepada prajurit maupun…

8 hours ago

Program Krisan dan Gertam Cabai TP PKK Kalbar Sabet Penghargaan Tingkat Nasional

KalbarOnline, Surakarta - TP PKK Provinsi Kalimantan Barat berhasil menorehkan prestasi di tingkat nasional, di…

8 hours ago