Categories: Kubu Raya

Buka Kegiatan Penilaian Lomba Desa, Bupati: Yang Paling Penting Adalah Bagaimana Tetap Semangat Gotong Royong

KalbarOnline, Kubu Raya – Desa Rasau Jaya 1 (satu), mewakili Kecamatan Rasau Jaya dalam lomba Desa tingkat Kabupaten Kubu Raya Kalimantan Barat (Kalbar), sekaligus menjadi lokasi dalam pelaksanaan penilaian lomba desa.

Penilaian yang dilaksanakan di Komplek Kantor Desa Rasau Jaya 1 (satu) ini, dilakukan langsung oleh Bupati Kubu Raya, Rusman Ali. Turut hadir mendampingi Bupati, Plt Sekda Kubu Raya Odang Prasetyo, Ibu Ketua TP.PKK Kabupaten Kubu Raya, Ibu Wakil Ketua TP.PKK Kabupaten Kubu Raya bersama Camat Rasau Jaya, Suhartono dan para pimpinan SKPD, Selasa (28/2).

Sebelum membuka kegiatan, Bupati Kubu Raya, Rusman Ali, beserta rombongan meninjau pameran hasil kerajinan maupun kuliner warga.

Ia mengatakan bahwa tujuan lomba desa yaitu untuk mengetahui perkembangan pembangunan desa, serta kinerja aparat Pemerintah Desa dalam menjalankan program pembangunannnya.

Ia juga mengharapkan agar kegiatan tersebut berjalan lancar dan maksimal. Serta dalam lomba desa ini untuk kedepannya diharapkan agar lebih menonjolkan potensi desa di masing-masing desa yang ditunjuk dalam mewakili lomba desa.

“Rangkaian ini kita harap berjalan lancar dan maksimal. Yang paling penting dalam lomba-lomba Desa ini adalah bagaimana kita tetap membangun semangat gotong royong di masyarakat. Jadi, tidak hanya penilaian semata-mata, melainkan ada nilai-nilai kebersamaan dan gotong royong yang terbangun. Saling mendukung dan saling mendorong untuk kegiatan-kegiatan yang bermanfaat dimasyarakat,” ujarnya.

Dalam lomba, berbagai hasil karya dari masyarakat turut dilombakan termasuk hasil kerajinan, kuliner yang dipamerkan, diantaranya, hasil bumi yang ada di Desa Rasau Jaya Satu seperti : ketela, jagung, ubi-ubian dengan berbagai olahan pangan, pohon buah, anyaman, lukisan, cemilan, serta aneka buah dan kuliner lainnya.

“Tujuan lomba desa yaitu untuk mengetahui perkembangan pembangunan desa, serta kinerja aparat Pemerintah Desa dalam menjalankan program pembangunannnya, juga yang paling penting dalam lomba desa tersebut untuk kedepannya supaya lebih menonjolkan potensi desa di masing-masing desa yang ditunjuk dalam mewakili lomba desa,” pungkasnya.

Sementara Sekretaris Dinas Sosial, Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kabupaten Kubu Raya, Dedi Yardi menjelaskan lomba desa akan dilakukan secara berjenjang dan berkelanjutan dari tingkat Kecamatan, Kabupaten sampai Provinsi, dan tujuan dari terselenggaranya lomba desa tingkat kabupaten antara lain merupakan suatu ajang dan evaluasi, mendorong rasa kegotong royongan masyarakat dan kesuadayaan masyarakat.

Dedy menjelaskan, ada 7 indikator penilaian meliputi pendidikan masyarakat, kesehatan masyarakat, ekonomi masyarakat, keamanan dan ketertiban, partisipasi masyarakat, Pemerintahan Desa, lembaga kemasyarakatan, dan kegiatan PKK di Desa.“Namun yang paling penting adalah mengedepankan komitmen dari kinerja Pemerinrah Desa dengan warganya dalam membangun Desa. Serta beberapa hal penting, seperti pendidikan dan kesehatan sebagai pendorong peningkatan Indeks Pembangunan Manusia,” ujar Dedi Yardi. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

8 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

15 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

16 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

16 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

16 hours ago