Categories: Kubu Raya

Musrenbang Sungai Raya Prioritaskan Tiga Komponen Pembangunan

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kabupaten Kubu Raya, Rusman Ali meminta dinas terkait, Bappeda dan lainnya untuk bersinergi dalam skala pembangunan infrastruktur wilayah Kecamatan Sungai Raya.

Hal tersebut disampaikan, Rusman Ali setelah menghadiri Musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Sungai Raya di aula Kantor Camat Sui Raya, Jumat (24/2).

“Setiap Desa harus diusulkan, untuk saat ini Alhamdulilah terakomodir semua sehingga tidak ada yang ketinggalan. Untuk rehap Kantor Camat sudah dikoordinasikan dengan legislatif yang diwakili Usman A. Rasyid dan Jainal Abidin untuk menganggarkan ditahun depan sebanyak Rp1 Milliar. Alhamdulilah pada Musrenbang tadi berjalan lancer untuk melanjutkan ke pra Musrembang mendatang,” terang, Rusman Ali.

Sementara itu ditempat yang sama Camat Sungai Raya, Suhari mengatakan tidak menutup kemungkinan hasil dari Musrenbang ini akan disenergikan dengan hasil reses legislatife wilayah Sungai Raya.

“Sehingga berkesinambungan dan usulan Desa juga sama dengan usulan Dewan, karena sama-sama mempergunakan dan APBD. Dalam Musrenbang tadi, ada tiga poin yang menjadi skala prioritas di Sungai Raya, seperti infrastruktur, perekonomian, serta sosial budaya sehingga bersama-sama menjadi agenda,” jelas, Suhari.

Untuk wacana perehapan Kantor Camat Sungai Raya, Suhari menambahkan alokasi rehap Kantor Camat sudah dimasukan dalam tahun anggaran 2018 yang berjumlah 1 Milliar. Terkait dengan pembangunan tiga Desa, yaitu Desa Tembang Kacang, Sungai Ambangah, dan Pulau Jambu, dirinya menerangkan bahwa Bupati akan mealokasikan dengan program imbal swadaya.

“Ditahun 2017 ini akan berjalan program imbal swadaya, Bupati untuk membangun tiga Desa tersebut,” pungkasnya. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago