Categories: Pontianak

Wakil Wali Kota Pontianak Sampaikan Ucapan Belasungkawa

Ayah Kandung Wali Kota Pontianak Tutup Usia

KalbarOnline, Pontianak – Kabar duka menyelimuti keluarga Wali Kota Pontianak, Sutarmidji. Pasalnya, ayah kandung Wali Kota Pontianak 2 (dua) periode ini, Muhammad Tahir bin Abubakar meninggal dunia pada pukul 18.50 WIB malam di Rumah Sakit Mitra Medika.

Rumah duka dari ayah kandung Wali Kota Pontianak Sutarmidji di Jalan Rajawali Kecamatan Pontianak Kota, dipenuhi pelayat, Kamis (23/2) malam.

Atas kabar duka tersebut, ucapan belasungkawa pun berdatangan dari berbagai kalangan atas meninggalnya ayah dari orang nomor 1 (satu) di Kota Pontianak, Sutarmidji.

Salah satu ucapan duka cita disampaikan oleh Wakil Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono.

“Saya atas nama pribadi, dan keluarga mengucapkan turut berduka cita atas meninggalnya pak Muhammad Tahir bin Abubakar yang merupakan ayah dari Wali Kota Pontianak, pak Sutarmidji. Dan semoga keluarga yang ditinggalkan selalu diberikan ketabahan,” ujarnya, Kamis (23/2) malam.

Ia juga menceritakan bahwa dirinya memiliki kenangan dengan sosok dari ayah Wali Kota Pontianak tersebut yang sudah dianggapnya sebagai orang tuanya sendiri.

“Saya masih ingat waktu perayaan ulang tahun perkawinan pak Wali, yang pada saat perayaan itu almarhum sempat memberikan potongan tumpeng ke saya. Saya masih ingat betul itu,” ceritanya.

Diberitakan sebelumnya, ayah kandung Sutarmidji yang bernama Muhammad Tahir bin Abubakar meninggal pukul 18.50 WIB malam ini di Rumah Sakit Mitra Medika.

Almarhum meninggal dalam usia 88 tahun, setelah sebelumnya mendapatkan perawatan selama 10 hari di ruang ICU Rumah Sakit Mitra Medika. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

7 hours ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

8 hours ago

PWI Jajaki Kerja Sama dengan Mendagri, Sosialisasikan Pilkada Damai

KalbarOnline, Jakarta - Pengurus PWI Pusat melakukan audiensi dengan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, di…

8 hours ago

Pemkab Ketapang Selenggarakan Upacara Peringatan Hardiknas 2024

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang yang diwakili Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Heryandi memimpin…

9 hours ago

Dukung Perubahan Status Supadio, Harisson Ungkap Beberapa Alasan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan mendukung kebijakan Kementerian Perhubungan…

18 hours ago

Oknum Pegawai Bea Cukai Ketapang Selundupkan Ratusan Satwa Dilindungi

KalbarOnline, Ketapang - Oknum pegawai Bea Cukai Ketapang, Kalimantan Barat berinisial KW (46 tahun) menjadi…

21 hours ago