Categories: SekadauSosBud

Antisipasi Musim Pancaroba, Warga Diminta Jaga Kebersihan dan Kesehetan

KalbarOnline, Sekadau – Musim yang tidak stabil dapat berdampak pada kesehatan, pasca musim Pancaroba. Dinas Kesehatan Kabupaten Sekadau menghimbau warga agar tetap menjaga kesehatan. Terkait pengadaan obat-obatan, Dinkes Sekadau berharap dukungan dari Pemerintah Provonsi.

“Keadaan seperti ini menuntut tubuh kita untuk bisa menyesuaikan kondisi di luar tubuh dengan sangat cepat. Hal ini sering menimbulkan ketidaknyamanan. Bukan cuma kodisi tubuh, akan tetapi juga berpengaruh kepada moody untuk beraktivitas,” ungkap Dokter Puskesmas Sungai Ayak, dr Rossy Tejaningsih, Jum’at (17/2).

Alumnus Maranatha Bandung itu mengimbau masyarakat agar selalu menjaga kesehatan, terlebih dalam cuaca yang tidak menentu seperti ini. Jika tidak berhati-hati dalam menjaga kesehatan, tubuh akan mudah terserang penyakit seperti diare, infeksi saluran pernafasan, demam, dan flu.

“Menjaga kesehatan bisa dengan perbanyak konsumsi air putih agar tidak dehidrasi, tak lupa juga makan dengan nutrisi seimbang. Tidur dan istirahat cukup, dan waktu tidur yang baik setidaknya 6 jam dan hindari tidur larut malam, serta kalau bisa tambah waktu berolahraga,” tutupnya.

Sementara Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sekadau, Emmanuel menegaskan untuk mengantisipasi supaya tidak mudah terserang penyakit jagalah kesehatan, tingkatkan Perilaku Hidup Bersih (PHBS) di rumah masing-masing dan sekitarnya.

“Untuk pengadaan obat-obatan pihak dinkes, pengendalian penduduk dan keluarga berencana berusaha dengan maksimal, dan kita juga berharap dari provinsi mendukung pengadaan obat tersebut. Untuk bantuan lain-lainnya, kita bekerjasama berkoordinasi dgn dinas terkait seperti dinas sosial,” imbuhnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

6 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

11 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

14 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

14 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

14 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

14 hours ago