Categories: Kubu RayaPontianak

Jalankan Bisnis Haram di Rutan, Dua Narapidana Dijemput BNN

KalbarOnline, Kubu Raya – Dua orang Narapidana kasus tindak pidana narkotika di Rutan Kota Pontianak di jemput oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) dan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Kalimantan Barat. Upaya ini dilakukan karena narapidana tersebut masih menjalankan bisnis haramnya dari dalam Rutan.

Kepala Rumah Tahanan Pontianak, Sukir mengatakan bahwa sesuai dengan informasi yang ia terima, BNN telah mengungkap transaksi narkotika di daerah Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya, yang dalam pengembanganya pelaku ini, mempunyai komunikasi dengan napi di Rutan Pontianak.

“Dengan adanya informasi tersebut, BNN Pusat mempunyai kewajiban untuk menelusuri hal itu. Karena hal itulah yang membuat BNN menghubungi Rutan Pontianak. Ini sudah menjadi komitmen kita bersama, bahwa pemberantasan narkotika itu menjadi tanggung jawab kita semua,” terangnya saat ditemui dalam ruang kerjanya, Senin (6/2).

Dirinya menerangkan, BNN mempunyai kewenangan untuk melakukan penyelidikan terhadap kasus narkotika, dan kemudian meminta bantuan pihak Rutan, maka Rutan mempunyai kewajiban untuk mendukung BNN dalam melakukan penyelidikan tersebut.

“Mereka meminta kepada kami, untuk mendalami kasus ini, jadi dia mohon kepada kami untuk memeriksa warga binaan yang ada di dalam Rutan Pontianak, karena berdasarkan informasi yang didapat, warga rutan tersebut mempunyai komunikasi. Maka dari itu kita persilahkan,” pungkasnya. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

55 mins ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

59 mins ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

1 hour ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

2 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

5 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

9 hours ago