Categories: Sekadau

Abdul Hamid Tegaskan Administrasi Pelayanan di Desa Sungai Ringin Bebas Pungli

KalbarOnline, Sekadau – Kades Sungai Ringin Kecamatan Sekadau Hilir, Abdul Hamid mengatakan bahwa terkait penyusunan dan penerapan Perdes retribusi, pihaknya masih mengkaji secara mendalam. Karena Perdes ini harus berdasarkan dengan realitas yang ada.

“Masih dijajaki, kita akan bicarakan dengan berbagai elemen masyarakat, seperti tokoh agama, adat, BPD, dan stakeholder lainnya,” kata Kades yang akrab dipanggil Anjang Jono ini.

Abdul Hamid juga mengakui, bahwa potensi retribusi di Sungai Ringin sangat besar. Apabila dikelola dengan baik, bisa menjadi PAD tersendiri bagi desanya. Hal ini wajar karena Desa Sungai Ringin adalah desa kota.

“Di luar administrasi kepengurusan surat-menyurat, ada juga pengelolaan parkir, dan masih ada beberapa yang lainnya. Kita memang berupaya menggali potensi ini, bisa saja nantinya melalui Perdes,”ujarnya.

Terkait dengan Pungli, Abdul Hamid sepakat tidak boleh dilakukan lagi pada pelaksanaan pemerintahan desa. Pungli tidak dibenarkan, karena tidak bisa dipertanggungjawabkan. Ia mengaku, selama ini masyarakat resah apabila ada Pungli, dan ia sudah mewanti-wanti jajarannya, agar menjauhi tindakan ilegal ini.

“Kami menerapkan pelayanan bebas Pungli, tidak ada Pungli di pelayanan Desa Sungai Ringin. Namun apabila untuk menggali potensi PAD, bisa melalui Perdes, yang menjadi ada landasan hukum dan legalitasnya, saya rasa masyarakat bisa menerimanya,” papar Hamid. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

2 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

4 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

4 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

4 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

4 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

4 hours ago