Categories: Sambas

Gelar Apel Bulanan Terpadu, Bupati: ASN Teladan Merupakan Pelopor Tertib

KalbarOnline, Sambas – Pemerintah Kabupaten Sambas menggelar apel bulanan yang dilakukan terpadu bersama TNI – Polri di halaman Kantor Bupati Sambas, belum lama ini.

Bupati Sambas, H Atbah Romin Suhaili, Lc bertindak sebagai Pembina Upacara. Apel Bulanan merupakan apel gabungan ASN, TNI dan Polri di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sambas, digelar setiap tanggal 17 pada setiap bulannya.

“Jika tanggal 17 bertepatan pada hari libur, jadwalnya kita sesuaikan dengan waktu yang tepat, dan atau jika berdekatan dengan momentum peringatan hari besar tertentu, apel gabungan kita rangkai dengan peringatan tersebut,” ujar Sekretaris Daerah Kab Sambas, Dr H Jamiat Akadol, M.Si., MH melalui Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Setda, Arlizen AB.

Bupati Sambas, H Atbah dalam sambutannya menegaskan Abdi Sipil Negara (ASN) atau PNS di Kabupaten Sambas harus menjadi teladan dan pelopor dalam semua ketertiban di tengah-tengah masyarakat. Seperti tertib berlalu lintas, Bupati meminta PNS seharusnya menjadi contoh teladan dalam berlalu lintas.

“Karena itu, seluruh PNS di Pemkab Sambas dihimbau untuk tertib berlalu lintas, baik mengendarai roda dua ataupun beroda empat. PNS harus memberikan contoh kepada masyarakat dengan disiplin berkendara dan berlalu lintas dapat mewujudkan kondisi lalu lintas jalan yang aman dan selamat,” tutur dia.

Ditegaskan Bupati, PNS wajib mengikuti apel gabungan setiap tanggal 17 tersebut. Apel gabungan diharapkan Atbah dapat memompa semangat inovasi menemukan cara-cara baru dalam memberikan pelayanan publik yang terbaik kepada masyarakat.

Semangat inovasi ASN atau PNS, lanjut Bupati, harus dinamis karena perubahan lingkungan strategis juga dinamis yang memerlukan penyesuaian yang tepat sehingga ASN tidak ketinggalan dan ditinggalkan oleh perubahan.

“Pemerintah Kabupaten Sambas, berterima kasih dan memberikan apresiasi kepada seluruh lapisan dan komponen masyarakat atas partisipasi aktif menyukseskan pembangunan Sambas, jajaran Polres Sambas dengan penyelenggaraan Kamtibmas, TNI AD atas dukungan kedaulatan pangan wujudkan kemandirian pangan, Kejaksaan, Pengadilan Negeri, Pengadilan Agama, BPN, BPS, dan instansi vertikal lainnya,” tuturnya.

Dengan Apel Gabungan ini, Bupati menginginkan terciptanya keharmonisan hubungan kerja lintas sektoral dan rasa memiliki atas Kabupaten Sambas. Atbah menegaskan, Pembangunan Kabupaten Sambas harus didukung dengan menciptakan lingkungan ketertiban yang kondusif.

“Dengan dikukuhkannya jabatan ASN beberapa waktu lalu, adalah momentum tepat dalam upaya peningkatan pelayanan publik guna merealisasikan visi Kabupaten sambas yang berakhlakul karimah, unggul dan sejahtera,” pesannya.

Pada apel tersebut, Bupati juga mengingatkan ASN yang telah dikukuhkan harus siap menjalankan tugas, demi peningkatan kapasitas dan kualitas kinerja dengan penuh tanggung jawab sesuai posisi dan amanah yang dilimpahkan.

Atbah juga menuturkan bahwa kaitan dengan disiplin, muaranya berimbas pada hasil kinerja, dan menjadi perhatian sekaligus point serius. Atbah juga mengakui bahwa masih didapati tingkat kesadaran kinerja yang relatif masih rendah.

“Penting bagi ASN dan seluruh aparatur yang digaji dengan uang rakyat berbenah diri meningkatkan kinerja pelayanan kepada masyarakat,” tegas Bupati.

Termasuk mengikuti apel pagi di unit kerja masing-masing, Atbah meminta ini menjadi rutinitas yang harus mendapat perhatian seluruh jajaran ASN. Pimpinan unit kerja, pintanya, harus menjadikan point apel pagi sebagai perhatian khusus.

“Atasan unit kerja harus menjadi teladan bagi bawahannya, sebagai atasan harus mampu memberikan motivasi dengan tindakan nyata, termasuk memberikan punishment dan reward bagi bawahan,” pesannya. (Mur/Hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Wujudkan Kedaulatan Pangan, Pemkab Kubu Raya Percepat Gerakan Tanam Padi

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar kegiatan Gerakan Tanam Padi (Gertam) 2024…

2 hours ago

Wabup Ketapang Hadiri Anniversary dan Halal Bihalal Generasi Rock Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Anniversary 3 tahun sekaligus halal bihalal Generasi…

5 hours ago

Wakili Bupati, Asisten Setda Ketapang Tutup Gebyar Talenta Pendidikan 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Ketapang,…

5 hours ago

Asisten I Setda Ketapang Jadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Pendidikan

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Ketapang, Heryandi menjadi inspektur upacara…

5 hours ago

Mantan Sekda Kalbar M Zeet Assovie Tutup Usia, Pj Gubernur Harisson Sampaikan Duka Mendalam

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) periode 2010 - 2018,…

5 hours ago

Konsul Malaysia Kagumi Tradisi Halal Bihalal di Indonesia

KalbarOnline, Pontianak - Tradisi halal bihalal yang menjadi agenda rutin tahunan setiap bulan Syawal dalam…

6 hours ago