Categories: Nasional

Massa Tuntut Kapolri Copo Tiga Kapolda

KalbarOnline, Nasional – Massa Front Pembela Islam (FPI) menggelar long march dan berdemonstrasi di depan Mabes Polri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (16/1). Dalam orasinya, massa menuntut agar Kapolri mencopot tiga Kapolda.

Sekjen Dewan Syuro DPD FPI Jakarta, Habib Novel Bamukmin mengatakan bahwa tiga Kapolda yang harus dicopot yaitu diantaranya, Kapolda Metro Jaya, Irjen M Iriawan, Kapolda Jawa Barat, Irjen Anton Charliyan, dan Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Musyafak‎.

Mengenai pencopotan Kapolda Kalbar Musyafak, Habib Novel beralasan, karena yang bersangkutan membiarkan penghadangan dan pembiaran membawa senjata tajam masuk ke bandara untuk mengusir Wasekjen Majelis Ulama Indonesia Tengku Zulkarnain.

“Kalau Kalbar yang masalah dari oknum masyarakat dayak itu,” tutur Habib Novel saat dikonfirmasi.

Sementara Kapolda Metro, M Iriawan, tutur Novel, diminta dicopot karena memprovokasi dan menyerang massa FPI.

“Dia yang membiarkan penyerangan terhadap massa pada aksi 411,” tambahnya.

Sedangkan Kapolda Jabar didesak agar dicopot karena buntut konflik antara FPI dan Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) di Bandung.

“Itu yang aksi premanisme masalah di Bandung,” tandasnya.

Seperti yang ramai diberitakan sebelumnya, demo FPI ini hanya menuntut pencopotan Kapolda Jabar menyusul penyerangan yang dilakukan Massa GMBI terhadap massa FPI. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

11 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

12 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

12 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

12 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago