Categories: Sekadau

Kapolres Tatap Muka Dengan Semua Elemen Masyarakat Kecamatan Belitang Hilir

KalbarOnline, Sekadau – Kapolres Sekadau, AKBP Yury Nurhidayat, SIK beserta sejumlah jajarannya menggelar agenda tatap muka dengan tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh Agama, tokoh pemuda, anak-anak sekolah di Kecamatan Belitang Hilir, Jum’at (13/1) lalu, di aula Kantor Camat Belitang Hilir.

Dalam kegiatan tersebut juga dihadiri salah satu anggota DPRD Kabupaten Sekadau, Muhammad S. Sos dan semua kepala desa se Kecamatan Belitang Hilir.

Camat Belitang Hilir, Paulus Misi, S.Pd dalam sambutannya mengucapkan banyak terima kasih kepada Kapolres Sekadau yang telah sudi meluangkan waktunya untuk hadir di Belitang Hilir bertatap muka dengan masyarakat.

Sementara itu Kapolres dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada semua elemen yang hadir yang telah sudi meluangkan waktunya untuk menghadiri acara tatap muka dengannya.

Selain memperkenalkan diri, Yury juga mengadakan sesi tanya-jawab kepada murid-murid SMA Negeri 1 yang juga hadir dalam acara tersebut, sehingga suasana tatap muka menjadi lebih akrab.

Yury juga menyampaikan bahaya Narkoba bagi masyarakat khususnya bagi anak-anak generasi penerus dan mengharapkan kepada semua lapisan masyarakat agar ikut serta berperan aktif untuk mengantisipasi dan juga ikut menjaga agar jangan sampai anak-anak terjerumus kepada benda haram tersebut.

Di penghujung acara tatap muka, Yury menyerahkan bantuan cindera mata kepada enam (6) orang pengurus rumah ibadah yang ada di Belitang Hilir. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

3 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

14 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

14 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

14 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

14 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

18 hours ago