Categories: Kubu RayaSosBud

Gelar Open House, Hermanus: Selamat Natal dan Tahun Baru 2017

Perayaan Natal di Kubu Raya Aman dan Kondusif, Hermanus Imbau Warga Agar Tak Berlebihan

KalbarOnline, Kubu Raya – Wakil Bupati Kubu Raya, Hermanus menggelar open house pada perayaan Natal dikedimannya di Jl Ampera Raya, Desa Ampera Raya Komplek Miari Residence 1 No C3 Sungai Ambawang.

Antusiasme masyarakat juga terlihat untuk bersilaturahmi dengan Wakil Bupati beserta istri. Tampak juga hadir, Bupati Kubu Raya, Rusman Ali serta Istri dan jajaran SKPD Kubu Raya serta masyarakat Kubu Raya.

“Terimakasih kepada masyarakat yang telah hadir dalam open house ini. Ini adalah tanda keharmonisan kita dengan masyarakat,” ujar Hermanus.

Ia juga mengatakan, perayaan natal di Kubu Raya aman dan kondusif. Hal itu, kata dia, tidak terlepas kepada semua pihak yang turut menjaga keamanan dan kondisi yang kondusif sehingga umat dapat beribadah dengan tenang dan khusuk.

“Terimakasih kepada semua masyarakat serta petugas keamanan,” katanya.

Ia pun mengimbau masyarakat yang merayakan natal dan tahun baru agar tidak dilakukan dengan cara berlebihan.

“Selamat natal dan tahun baru 2017 kepada masyarakat yang merayakannya,” tandasnya. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Begini Kronologi Kecelakaan Maut Bus PT Cargill yang Tewaskan Pengendara Motor di Marau

KalbarOnline, Ketapang - Seorang saksi mata mengungkapkan bagaimana kecelakaan lalu lintas yang melibatkan bus sekolah…

2 hours ago

Ini Daftar 65 Anggota Dewan Kalbar Terpilih Hasil Pemilu 2024

KalbarOnline, Pontianak - KPU Provinsi Kalbar telah menetapkan sebanyak 65 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah…

3 hours ago

Pria Berusia 69 Tahun di Wajok Hulu Mempawah Hilang Saat Pergi di Kebun

KalbarOnline, Mempawah - Seorang pria berusia 69 tahun bernama Usman bin Agus hilang saat pergi…

3 hours ago

Sinergi Kemendikbudristek dan Pemerintah Daerah, Bangun Ekosistem Pendidikan Digital

KalbarOnline, Bandung - Dalam rangka memperkuat sinergi dengan pemerintah daerah terkait pemanfaatan platform teknologi pendidikan…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Komitmen Laksanakan PPDB Secara Objektif, Transparan dan Akuntabel

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menjelaskan, pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Komitmen Tolak Pungli

KalbarOnline, Pontianak - Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik Sekretariat Daerah Kota Pontianak, Yusnaldi menerangkan,…

3 hours ago