Categories: Sintang

Jarot Winarno : Susun Anggaran Perhatikan Prime Mover

KalbarOnline, Sintang  –  Bupati Sintang Jarot Winarno didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang sudah menyerahkan pagu tentatif untuk Tahun Anggaran 2017 mendatang di Balai Praja Kantor Bupati Sintang, Selasa (23 /08/2016)

“segera susun program, kegiatan dan rencana kerja anggaran dengan mengutamakan kegiatan rutin, sesuai visi dan misi Pemkab Sintang serta memperhatikan prime mover yang sudah saya susun” pinta Jarot Winarno dihadapan seluruh pejabat dari instansi yang diberikan jatah anggaran 2017.

“saya juga merencanakan untuk melakukan pengurangan biaya perjalanan dinas sekitar 15-20 milyar pada tahun 2017 untuk kita alihkan pada penambahan tunjangan kesejahteraan pegawai di lingkungan Pemkab Sintang,”ungkapnya.

Sekretaris Daerah Yosepha Hasnah mengingatkan agar SKPD segera menyusun rencana kerja anggaran (RKA) sesuai dengan prime mover Pemkab Sintang. “paling lambat awal September 2016, draf APBD sudah ada di meja DPRD Sintang,”tegasnya.

Pelaksana Tugas Kepala Bappeda Wawan Aliunan menjelaskan pihaknya sudah membagikan pagu anggaran untuk 75 instansi termasuk kelurahan dan 15 kecamatan baru, “semua sudah mendapatkan pagu anggarannya,”pungkasnya. (Sg)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

26 mins ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

2 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

2 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

2 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

2 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

3 hours ago