Puskesmas Sui Ambawang Diharapkan Menjadi Penunjang Penanganan Lakalantas

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Rusman Ali meresmikan Puskesman Sungai Ambawang di Jalan Trans Kalimantan. Peresmian fasilitas kesehatan tersebut diharapkan menjadi solusi bagi semakin tersedianya fasilitas kesehatan di tengah masyarakat.

“Ini kan Puskesmas sudah sangat representatif. Pelayanan dan fasilitas setara dengan Rumah Sakit tipe D. Sehingga tidak ada alasan masyarakat tidak terlayani,” ujar Bupati Rusman Ali, Rabu (26/4).

Puskesmas tersebut akan beroperasi selama 24 jam melayani masyarakat. Puskesmas itu juga dilengkapai dengan fasilitas penunjang untuk penanganan Lakalantas. Sehingga akan ada fasilitas kesehatan di jalan Trans Kalimantan untuk Laka lantas.

Hal itu dilakukan mengingat jalan Trans Kalimantan paling sering terjadi laka lantas. Tidak hanya fasilitas tetapi juga petugas medis. Seperti dokter bedah dan tenaga medis yang khusus menangani Laka lantas.

Baca Juga :  Sidang Lapangan di Desa Kuala Dua Berakhir Ricuh, Satu Warga Diamankan Resmob Polda

Bupati meminta agar Puskesmas tersebut menjawab kebutuhan masyarakat terhadap fasilitas kesehatan yang dibutuhkan. Melayani masyarakat dengan baik dan lancar.

“Yang terpenting adalah bagaimana puskesmas hadir menjawab kebutuhan masyarakat akan fasilitas kesehatan yang berkualitas. Melayani dengan sepenuh hati, sehingga masyarakat yang datang berobat mendapatkan ketenangan dan kesembuhan. Sebab pelayanan kita itu akan membuat mereka menjadi lebih tenang dan sembuh. Tetapi jika pelayanan tidak baik maka yang sakit bisa akan tambah sakit,” imbuh Bupati.

Baca Juga :  Era Digital, Bupati Muda Sarankan UMKM Kubu Raya Promosikan Produk di Medsos

Sementara Kepala Dinas Kesehatan Kubu Raya dr. Berli Hamdani mengharapkan dengan adanya puskesmas yang baru tersebut, dapat semakin meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat secara baik. Petugas tidak meninggalkan tugas pelayanan seenaknya, sehingga ketika masyarakat datang berobat akan dapat terlayani secara baik.

Sementara itu, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kubu Raya, Dapil Sungai Ambawang dan Kuala Mandor, Nelly Leoni mengapresiasi upaya Pemerintah dalam menyediakan layanan Kesehatan yang memadai dan berkualitas kepada masyarakat Kubu Raya.

Khususnya Puskesmas Sungai Ambawang memang sangat dibutuhkan oleh masyarakat disekitarnya khususnya yang ada di sekitar jalan Trans Kalimantan dan Kuala Mandor B. (Ian)

Comment